Jennifer Coppen Umrah, Keinginan Almarhum Dali Wassink

Berita Seputar Indonesia – Jennifer Coppen Umrah, Keinginan Almarhum Dali Wassink

Hari ini, Selasa, 17 September 2024, Jennifer Coppen dan putranya, Kamari Sky Wassink. Akan memulai perjalanan spiritual ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah umrah. Mereka akan berangkat bersama keluarga Ustaz Derry Sulaiman. Dan perjalanan ini penuh makna karena merupakan bagian dari keinginan terakhir suami Jennifer, almarhum Dali Wassink.

Ustaz Derry Sulaiman mengungkapkan bahwa niat Jennifer untuk umrah tidak terlepas dari keinginan mendalam Dali sebelum kepergiannya. Dalam sebuah perbincangan yang di ungkapkan di YouTube Intens Investigasi. Ustaz Derry menceritakan bagaimana Dali sebelum meninggal, pernah menyatakan keinginannya untuk melihat Ka’bah.

“Umrah dan haji adalah panggilan Allah, dan kita tidak pernah tahu siapa yang akan dipanggil. Kadang yang tidak berniat bisa saja tiba-tiba di berangkatkan oleh Allah, atau yang sudah lama berniat belum juga terwujud. Jennifer ini sebenarnya sangat spontan,” kata Ustaz Derry.

Baca Juga : Fitri Tropica Rayakan 10 Tahun Pernikahan dengan ‘Pernikahan Ulang’

Jennifer Coppen Umrah, Keinginan Almarhum Dali Wassink

Ia melanjutkan, “Waktu aku memberi tahu bahwa aku akan berangkat umrah, Jennifer bilang, ‘Ustaz, sebelum Dali meninggal, dia sangat ingin melihat Ka’bah. Dali bilang ingin ke situ.’ Dari situlah timbul niatku untuk memberangkatkan Jennifer dan anaknya umrah.”

Ustaz Derry menawarkan kepada Jennifer untuk bergabung dengannya dalam perjalanan umrah, meskipun awalnya perjalanan tersebut di jadwalkan pada 15 September. Tetapi akhirnya di tunda hingga 17 September. Jennifer, yang semula tidak menyangka bisa berangkat dengan cepat, akhirnya setuju.

“Jennifer awalnya menolak tawaran untuk ditanggung biaya umrahnya, tetapi aku sudah berniat. Dia mau berangkat bersama anak, babysitter, sopir, dan satu temannya, jadi berlima. Jennifer berniat untuk membayar mereka sendiri,” jelas Ustaz Derry.

Namun, kebaikan tidak berhenti di situ. Ada seseorang yang baik hati menawarkan untuk membayar umrah sopir dan babysitter Jennifer. “Tiba-tiba ada orang baik yang mau membayar umrah mereka. Jadi, sopir dan babysitter-nya juga di berangkatkan umrah oleh orang baik ini. Begitulah ceritanya, semuanya mengalir dengan spontan dan penuh berkah,” tutup Ustaz Derry.

Dengan perjalanan ini, Jennifer Coppen tidak hanya memenuhi keinginan terakhir Dali Wassink, tetapi juga merasakan keajaiban kebaikan dan kemurahan hati yang mengalir dalam hidupnya.

Sumber : Liputan 6

Spread the love

Related Posts

Undangan Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Bocor

 Berita Seputar Indonesia – Undangan Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Bocor Kabar mengejutkan datang dari pasangan selebriti Luna Maya dan Maxime Bouttier. Undangan pernikahan mereka yang di rancang dengan nuansa…

Spread the love

Paula Verhoeven Dan Baim Wong Resmi Bercerai

 Berita Seputar Indonesia – Paula Verhoeven Dan Baim Wong Resmi Bercerai Paula Verhoeven Terima Putusan Cerai dari Baim Wong: Akhir yang Pahit dari Cinta yang Pernah Manis Titik akhir dari…

Spread the love

You Missed

Undangan Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Bocor

Undangan Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Bocor

Paula Verhoeven Dan Baim Wong Resmi Bercerai

Paula Verhoeven Dan Baim Wong Resmi Bercerai

Inul Daratista Jadikan Titiek Puspa Panutannya

Inul Daratista Jadikan Titiek Puspa Panutannya

“Duren” Jatuh Kisah Cinta Tak Biasa

“Duren” Jatuh Kisah Cinta Tak Biasa

Mengungkap Perselingkuhan Ridwan Kamil

Mengungkap Perselingkuhan Ridwan Kamil

Miska Shafa Mengumumkan Kehamilan Pertamanya

Miska Shafa Mengumumkan Kehamilan Pertamanya