Berita Seputar Indonesia – Sandra Dewi terlihat meninggalkan Gedung Kartika Kejaksaan Agung (Kejagung) pada hari Kamis, 4 April 2024, setelah menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi yang menjerat suaminya, Harvey Moeis.
Sandra Dewi keluar dari ruang pemeriksaan sekitar pukul 14.13 WIB. kemudian terlihat naik mobil MPV Toyota Kijang Innova Zenix berwarna hitam yang telah menjemputnya di depan gedung.
Penampilan Sandra saat itu terbilang sederhana. Ia mengenakan kemeja putih polos yang di padukan dengan celana panjang hitam dan blazer abu-abu. Rambutnya di biarkan terurai dan wajahnya tampak natural tanpa makeup tebal.
Sandra tidak memberikan komentar apapun kepada awak media yang menunggunya di luar gedung Kejagung. Ia hanya tersenyum dan melambaikan tangan sebelum masuk ke dalam mobil.
Pemeriksaan Sandra sebagai saksi terkait dengan kasus dugaan korupsi dalam tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015-2022. Suaminya, Harvey Moeis, merupakan salah satu tersangka dalam kasus tersebut.
Sebelumnya, Sandra juga pernah di periksa oleh penyidik Kejagung pada bulan Februari 2024. Saat itu, ia di periksa selama kurang lebih 4 jam.
Kasus dugaan korupsi ini sendiri telah menyeret sejumlah nama petinggi PT Timah Tbk dan beberapa pengusaha. Kerugian negara akibat kasus ini ditaksir mencapai triliunan rupiah.
Baca Juga : Sorotan Tertuju pada Sandra Dewi: Kasus Korupsi Suami dan Harta Kekayaan
Sumber : Disway.id